Tuesday, February 7, 2017

Kisah Abu Said Al-khudry

Nama sebenarnya adalah Saad bin Malik bin Sinan. Orang-orang lebih mengenalnya dengan nama Abu Said Al-Khudry. 

Abu Said Al-Khudry adalah seorang sahabat dari kaum Anshar. Ia lahir sepuluh tahun sebelum Rasulullah hijrah ke Madinah.

kisah-abu-said-al-khudry

Pada masa Perang Uhud, Abu Said meminta izin kepada Rasulullah untuk ikut serta berperang. Karena masih terlalu kecil Rasulullah tidak mengizinkannya. Sementara itu, ayahnya ikut berperang dalam pertempuran itu dan mati syahid.

Abu Said ikut dalam berbagai peperangan bersama Rasululah. Ia berjuang membela Agama Allah. 
Selain menyertai perjuangan Rasulullah di medan perang. Abu Said juga mengabdi kepada Rasulullah. 

Ia membantu Rasulullah dalam berdakwah. Oleh karena itu, Abu Said banyak meriwayatkan hadits. Sekitar 1.170  hadits telah diriwayatkan oleh Abu Said. Di antara  hadits yang diriwayatkannya adalah sebagai berikut. 

Rasulullah bersabda, “Dunia ini adalah kesenangan yang menggiurkan. Dan Allah adalah pengganti kalian di dunia. Allah akan melihat apa yang kalian lakukan. Maka takutlah kalian dari godaan dunia dan wanita. Sesungguhnya fitnah pertama yang menimpa Bani Israel adalah godaan wanita.”

Setelah Rasulullah wafat, Abu Said tetap dalam keimanannya. Ia menjalankan ajaran agama Islam  dengan penuh  keikhlasan sampai hari akhirnya menjemput.

No comments:

Post a Comment